liburan keluarga, danau Toba - dokumen pribadi |
Sebentar lagi libur panjang akhir tahun niy. Sudah ada rencana kemana? Liburan seperti apa yang "ala saya" tahun ini? Yang jelas kudu NYAMAN!
Untuk liburan yang hanya bertiga dengan anak dan suami, saya lebih leluasa memilih tujuan dan segala tetek bengek transportasi dan akomodasi. Liburan kami bertiga bisa berpetualang menjelajah alam "ala ransel" atau bisa juga leyeh-leyeh dan berenang "ala koper" di hotel. Kami kadang tidak terlalu memperhatikan kenyamanan, yang penting tempatnya seru buat bertiga,
Kami pernah ke Yogyakarta menggunakan kereta api ekonomi tetapi menginap di hotel yang memiliki kolam renang dan gym. Kami pernah juga naik mobil ke Puncak dan melakukan pendakian ke gunung Gede. Yaaa seperti itu...
ultah 17 tahun kesayangan, gunung Gede - dokumen pribadi |
Saya masih menunggu jadwal kedua kesayangan, anak dan suami, untuk menyusun liburan akhir tahun ini. Tapi yang jelas, liburan kali ini harus sangat nyaman, kenapa? Karena kami punya dua lansia, ibu saya dan ibu mertua yang perlu liburan juga dunk yaaa..
Liburan Bersama Lansia
Membawa lansia liburan bukanlah hal yang mudah menurut saya. Dari pengalaman beberapa kali membawa lansia liburan, semuanya harus nyaman:
- Transportasi
- Lansia agak sulit untuk bepergian dengan kendaraan umum karena beberapa keterbatasan, seperti :
- Tidak bisa berhenti sekehendak hati, bahkan untuk ke toilet. Lansia agak sulit harus menunggu lama untuk ke toilet.
- Lansia mudah capek bahkan hanya untuk duduk lama. Kaki harus bisa selonjor dengan nyaman dan tidak terlipat
- Rest Area
- Lansia membutuhkan lokasi istirahat yang nyaman. Untuk sekedar ke toilet saja, lansia tentunya sulit untuk menggunakan toilet jongkok. Dan tentunya harus bersih toiletnya.
- Restoran
- Lansia makan lebih lambat dari kita sehingga butuh waktu lebih lama untuk berhenti di restoran, Tentunya tidak nyaman jika kita makan dengan tamu restoran yang menunggu di sekitar.
- Alternatifnya, pilih restoran yang tidak terlalu ramai atau jangan masuk restoran pada jam makan
- Hotel
- Jangan memilih hotel yang tidak ada lift karena lansia cepat capek dan mungkin juga sudah sulit untuk menaiki tangga.
- Tempat Wisata
- Pilih tempat wisata yang ramah lansia. Banyak tempat wisata berupa taman yang indah tetapi jalan setapaknya licin dan sangat sulit dilalui lansia. Apalagi jika jalurnya sempit sehingga sulit untuk lansia yang sudah menggunakan kursi roda.
- Barang Bawaan
- Sealain baju-baju dan barang standard lainnya, perlu di perhatikan :
- Selalu membawa obat-obatan rutin dan resep obat dokter jika di perlukan
- Bawa selalu baju hangat, karena sering kali di perlukan
- Sekalipun sehari-hari tidak membutuhkan bantuan berjalan, bawalah tongkat untuk membantu lansia berjalan. Sekarang tersedia juga tongkat sekaligus kursi sehingga lansia bisa duduk saat lelah walau tidak tersedia bangku di sekitarnya.
liburan bersama oma dan opung ke Medan, kampung halaman - dokumen pribadi |
Sewa Mobil TRAC Saja
Mobil pribadi saya kecil dan tidak muat untuk bepergian berlima dengan bagasi dan space untuk oleh-oleh pastinya. Hihihi... penting kan ini ya buibuk? Jadi solusinya saya harus sewa mobil niy, tapi pilih yang mana ya? Saya siy pilih yang GAK RIBET!
Saya mengenal TRAC sebagai perusahaan yang hanya menyewakan mobil pada perusahaan-perusahaan. Ternyata saya salah! Mobil- mobil TRAC bisa juga di sewa untuk perorangan (Personal Rental) setiap saat. Bahkan jika kita berada di Singapore, Jepang dan China, kita dapat menyewa mobil melalui TRAC.
Khusus untuk liburan akhir tahun 2018, TRAC memiliki promo sewa mobil tambahan hari niy. Promo berlaku untuk sewa mobil lepas kunci (selfdrive) Toyota Avanza dan Innova sejak tanggal 1 Desember 2018 sampai 13 Januari 2019. Tapi reservasi terakhirnya tanggal 15 Desember 2018, jangan sampai terlewat ya...
promo bonus tambahan hari - website TRAC |
Berlaku diseluruh cabang TRAC yang ada di 46 outlet, pembayaran sewa wajib dilakukan dimuka dan tidak dapat digabungkan dengan promo lain.
Selain mobil Avanza dan Innova, TRAC juga menyediakan banyak jenis mobil lain seperti Agya bahkan juga mobil Alphard. Yang lebih luarbiasa, jika terjadi mobil bermasalah pada saat di sewa, TRAC akan memberikan mobil pengganti sehingga kita tidak repot mencari alternatif transportasinya. Mobil akan di antar ke lokasi penggantian unit dan kita dapat mengembalikan ke cabang TRAC di mana saja yang kita pilih. Mobil dan penumpangnya semua di cover asuransi looo...
Bus juga ada kalau kalian mau pergi beramai-ramai satu RT atau keluarga besar. Semua sopir untuk mobil dan bus sewa dari TRAC sudah dididik sedemikian rupa sehingga mengenal jalur wisata sekaligus tempat kulinernya. Sopir juga diberi pengetahuan dasar fotografi sehingga bisa mengambil foto liburan. Wowwww... emak-emak kan butuh 1,000 gaya di satu lokasi yaaa... hahaha.
Dengan segudang kelebihan seperti itu, rasanya mantap saya membawa dua lansia, oma dan opung untuk liburan akhir tahun ini. Saya sudah buka websitenya dan ternyata cara reservasi / bookingnya gampang.
Reservasi juga dapat dilakukan melalui Reservation Call Center (021) 877 877 87 atau chat Whatsapp 081111 77 087. Untuk keterangan lebih lengkap cuusss ke https://www.trac.astra.co.id/
Komentar
Posting Komentar